Dalam kegiatan tersebut, pihak SMK mendapatkan kesempatan untuk menjelaskan terkait Pos AHASS TEFA yang ada, menunjukkan ruang praktek dan laboratorium Teknik Bisnis dan Sepeda Motor (TBSM) sekolah, dan melakukan pemaparan terkait profile SMK masing–masing.
“Sebagai upaya kami dalam Sinergi Bagi Negeri, Astra Motor Jateng bersama seluruh SMK Binaan Jawa Tengah berkomitmen kuat untuk berkontribusi menciptakan SDM unggul bagi bangsa Indonesia karena kami percaya vokasi pendidikan memiliki peran penting bagi masa depan,” katanya.
Dalam meeting nasional yang diadakan di Harris Conventions Hall Solo pada 30 Mei 2024, beberapa SMK diberikan kesempatan untuk memaparkan apa saja yang telah dilakukan dalam kegiatan AHASS TEFA, terutama dengan konsentrasi monitoring performance unit entry dan revenuenya sebagai sebuah bisnis.
Selain itu setiap Kepala Sekolah, guru pembimbing program study TBSM, dan Vocational Officer Main Dealer juga melakukan diskusi dan tukar pikiran bersama untuk memajukan pembelajaran siswa dalam praktek bisnis Pos AHASS TEFA.
Editor : Tata Rahmanta
Artikel Terkait