“Jadi kegiatan ini untuk memperkenalkan Sidomulyo ke warga lainnya dan menghidupkan UMKM yang berada di Sidomulyo. Selain itu agar perekonomian warga masyarakat Desa Sidomulyo meningkat,”katanya kepada wartawan, Sabtu (10/8/2024).
Sementara, Menurut Camat Ampel, Sri Hanung Marhendra mengpresiasi kegiatan yang bertajuk Sidomulyo culture ke tiga ini, karena antusiasme earga cukup luar biasa. Diharapakan kedepan kegiatan ini terus meningkat.
“Ya kegiatan ini bagus sekali. Semoga tahun depan lebih baik lagi. Kegiatan ini juga sebagai aura positif bagi warga Sidomulyo,” pungkasnya dia.
Editor : Tata Rahmanta
Artikel Terkait