Bapperida Boyolali Gelar Lomba Krenova untuk Tingkatkan Kreatifitas dan Inovasi

Tim iNews.id
Bapperida Boyolali menyelenggarakan Lomba Kreativitas dan Inovasi (Krenova) Kabupaten Boyolali 2024.(foto: iNewsBoyolali.id).

BOYOLALI, iNewsBoyolali.id –  Badan Perencanaan Pembangunan Riset dan Inovasi Daerah (Bapperida) Kabupaten Boyolali menyelenggarakan Lomba Kreativitas dan Inovasi (Krenova) Kabupaten Boyolali tahun 2024. Lomba bertujuan untuk meningkatkan kreativitas dan menciptakan inovasi.

Setelah melalui berbagai seleksi, digelar pameran dan penganugerahan Lomba Krenova di Halaman Kantor Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Boyolali pada Selasa (28/05/2024). Hadir dalam acara tersebut antara lain Bupati Boyolali, M. Said Hidayat; Wakil Bupati (Wabup) Boyolali, Wahyu Irawan; Ketua TP PKK Kabupaten Boyolali, Desy M. Said Hidayat dan jajaran Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boyolali.

Dalam laporannya, Kepala Bapperida Kabupaten Boyolali, M. Syawaludin mengatakan bahwa jika dibandingkan dengan tahun 2023, peserta lomba kali ini meningkat dari 105 peserta menjadi diikuti 113 peserta di tahun 2024. Selain itu, ada 54 peserta yang ikut meramaikan pameran yang berlokasi di barat Gedung Lembu Sora Kabupaten Boyolali ini.



Editor : Tata Rahmanta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network