Sebagai informasi, beberapa pejabat JPT yang diambil sumpah/janji jabatan dan dilantik yakni Totok Eko Yudi Priatmo yang sebelumnya menjabat sebagai Asisten Tata Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat pada Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Boyolali kini beralih tugas di Sekretaris DPRD Kabupaten Boyolali. Ada pula Hendrarto Setyo Wibowo yang dulu menjabat sebagai Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman (DPKP) Kabupaten Boyolali kini bertugas sebagaiAsisten Tata Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat pada Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Boyolali.
Beberapa camat juga terlihat dirotasi. Antara lain, Suyanta yang dulu Kepala Bidang (Kabid) Rehabilitasi dan Rekonstruksi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) kini menjabat Camat Tamansari, Dwi Hari Kuncoro yang dulu menjabat Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa pada Setda Kabupaten Boyolali kini menjabat Camat Banyudono. Serta Camat Banyudono dulu, Jarot Purnama kini beralih tugas sebagai Camat Mojosongo.
Editor : Tata Rahmanta
Artikel Terkait