Atlet terjun payung Petrus Riyadi, Fatoni, Sutrisna, dan Tri Herwanto yang meraih medali perak beregu menerima uang pembinaan Rp15 juta. Sementara atlet binaraga Handono dan Petrus Riyadi yang meraih medali perunggu menerima masing-masing Rp7,5 juta.
Selain itu, Bambang Haryadi dari cabor Woodball menerima Rp3.750.000 atas raihan medali perunggu beregu. Atlet Rugby Yunita Wahyu Wulandari dan Qoiril Anissa menerima Rp5 juta, serta atlet Pencak Silat Wahyu Nian Tri Firmansyah, Muhammad Abdul Rozak, dan Ardan Syaifudin menerima Rp10 juta untuk medali perunggu beregu.
Penghargaan juga diberikan kepada para pelatih, di antaranya Bido Angkasa (terbang layang) sebesar Rp1,8 juta, Edi Darmanto dan Eko Wahyudi (terjun payung) masing-masing Rp1,7 juta, serta Tuti Winarni, asisten pelatih pencak silat, sebesar Rp1.550.000.
Dengan kepengurusan baru dan dukungan pembinaan berkelanjutan, KONI Boyolali optimistis dapat mengangkat prestasi olahraga daerah di tingkat provinsi hingga nasional.
Editor : Tata Rahmanta
Artikel Terkait
