Tingkatkan Kesiapsiagaan, Puluhan Personel Polres Boyolali Ikuti Pelatihan SAR Darat

Tata Rahmanta
Puluhan personel Polres Boyolali mengikuti apel pembukaan pelatihan SAR Darat di Mako Brimob Gunung Kendil, Rabu (10/12/2025),(Foto: Humas Polres Boyolali)

BOYOLALI, iNewsBoyolali.idPolres Boyolali menggelar pelatihan kemampuan Search and Rescue (SAR) Darat bagi puluhan personelnya di Mako Brimob Gunung Kendil, Rabu (10/12/2025). Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Kapolres Boyolali yang memimpin langsung apel pembukaan pelatihan pada pagi hari.

Pelatihan ini menjadi bagian dari upaya Polres Boyolali memperkuat kesiapsiagaan anggotanya dalam menghadapi berbagai potensi bencana maupun situasi darurat di wilayah Boyolali. Mengingat kabupaten ini memiliki karakter geografis yang rawan tanah longsor, banjir, hingga pencarian orang hilang di kawasan hutan, peningkatan kemampuan SAR dinilai sangat penting.

Dalam arahannya, Kapolres menegaskan bahwa kesiapan personel tidak hanya bergantung pada kelengkapan peralatan, tetapi juga keterampilan teknis, ketangguhan fisik, serta kedisiplinan di lapangan.

“Pelatihan ini kita laksanakan agar personel semakin siap memberikan pelayanan terbaik ketika masyarakat membutuhkan. Kita harus hadir cepat, tepat, dan terkoordinasi dengan baik,” tegas Kapolres di hadapan peserta.

Editor : Tata Rahmanta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network