Sri Sumarni yang juga ketua DPC partai PDIP Grobogan, Jawa Tengah, juga meminta kepada seluruh tim pendukung 01 maupun 02 untuk kembali bergandengan tangan agar bisa membangun Grobogan bersama-sama untuk lebih maju. Ia juga mengucapkan rasa terima kasih kepada semua tim pendukung maupun pengusung, relawan, tokoh agama, dan warga Grobogan yang ikut mensukseskan pilkada Grobogan 2024.
“Pilkada sudah usai, sangat berterima kasih kepada semua relawan, tim pengusung maupun pendukung dan warga Grobogan. mari kita bersama-sama membangun Grobogan agar lebih maju dan sejahtera, tambah tim pemenangan paslon 01.
Sementara itu, Setyo Hadi berkomitmen akan meneruskan pembangunan Grobogan yang sudah mencapai delapan puluh persen oleh Bupati sebelumnya. Terutama di desa-desa yang masih membutuhkan sentuhan pembangunan khususnya infrastruktur jalan, serta peningkatan perekonomian masyarakat.
Editor : Tata Rahmanta
Artikel Terkait