Deklarasi Relawan Bolone Seno, Cabup Boyolali Marsono Janji akan Bangun Jalan Desa Jemowo

Tim iNews.id
Deklarasi memenangkan paslon Bupati dan Wakil Bupati Boyolali, Marsono - Saifulhaq Mayyazy berlangsung di rumah salah satu di Desa Jemowo, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Boyolali, Minggu (6/10/ 2024). Foto: Ist/

"Jalan ini akan diprioritaskan kalau hasil perolehan suara juga istimewa. Tapi enggak usah istimewa tetap harus dibangun," ucapnya.

Marsono berharap proses Pilkada 2024 di Kabupaten Boyolali berjalan lancar, aman dan masyarakat bisa menggunakan hal pilih dengan baik.

"Demi Boyolali mari kita bersama-sama mensukseskan Pilkasa Bupati dan Wakil Bupati 2024," imbuhnya.

Sementara itu, koordinator relawan, Nanang Herlani menjelaskan, bahwa sedikitnya ada 700 orang yang datang untuk mengikuti deklarasi Relawan Bolone Seno.

Nanang Herliani menyebutkan target kemenangan untuk paslon nomor urut 1 di Desa Jemowo yakni sebesar tujuh puluh persen.

"Ini deklarasi Relawan Bolone Seno. Harapanya para relawan dan tim pemenangan semakin kompak, semakin solid untuk memenangan pasangan Marsono dan Saifulhaq Mayyazy di Pilkasa 2024," ucapnya.

Tak hanya dari Desa Jemowo, para relawan yang hadir juga berasal dari desa-desa lain yang ada di sekitar Kecamatan Tamansari, di antaranya yakni Kecamatan Selo.

Editor : Tata Rahmanta

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network