Konsolidasi Tim Koalisi Merah Putih Gas Pol Menangkan Hamdarbeni

Saeful Efendi
34 Anggota DPRD Kabupaten Klaten yang tergabung dalam Koalisi Merah Putih pengusung pasangan calon bupati dan calon wakil Bupati Klaten, Hamdarbeni berkumpul di Joglo SunYan Buntalan, Klaten, Rabu (2/10/2024). Foto: dok. internal

KLATEN  – Konsolidasi internal ini dihadiri Ketua Tim Pemenangan Koalisi Merah Putih yang juga Ketua DPC PDIP Klaten Sri Mulyani, Penasihat Tim Pemenangan yang juga mantan Bupati Klaten Sunarno, serta ketua partai pengusung.

Pertemuan ini untuk mensolidkan kinerja tim di lapangan guna meraih suara sebanyak  mungkin.

Selain itu, pertemuan yang dipimpin langsung oleh Sri Mulyani tersebut juga sekaligus menepis dan mematahkan isu yang beredar selama ini bahwa ada salah satu Calon Bupati Klaten yang “mengklaim” didukung oleh Penasihat Tim Pemenangan Koalisi Merah Putih.

“Pertemuan konsolidasi yang berlangsung di Joglo SunYan yang dihadiri langsung oleh Penasihat Tim Pemenangan Pak Sunarno ini secara tidak langsung mematahkan dan membantah adanya isu yang sengaja dihembuskan oleh oknum tertentu. Isu itu mengatakan bahwa ada Calon Bupati dari sebelah yang didukung Penasihat Tim Koalisi Merah Putih dalam hal ini Pak Narno,” kata Haryanto Sekretaris Tim Pemenangan Pasangan Hamenang – Benny.

Haryanto menyatakan, dalam pertemuan di Joglo SunYan ini, Penasihat Tim Pemenangan Koalisi Merah Putih, Sunarno dengan tegas meminta agar para ketua partai pengusung dan pendukung menggerakkan semua kekuatan yang ada, termasuk sayap partainya guna memenangkan pertarungan Pilkada pada 27 November mendatang.

Editor : Tata Rahmanta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network