200 Gerobak Angkringan Bolonemase disalurkan ke Jateng, Jatim, DIY

Tim iNews.id
Penyaluran bantuan gerobak angkringan Bolonemase di Klaten, Jawa Tengah., Jumat (13/9/2024). Foto: Ist/

KLATEN – Program Angkringan Bolonemase diluncurkan relawan pendukung Wakil Presiden RI terpilih Gibran Rakabuming Raka. Sebanyak 200 gerobak angkringan disalurkan untuk para relawan di Jawa Tengah, Jawa Timur dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Peluncuran program Angkringan Bolonemase dilakukan di Ghra Agung Kahuripan, Segaran, Delanggu, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, Jumat (13/9/2024) sore. Kegiatan itu dihadiri oleh para koordinator kota/kabupaten se-Jawa Tengah.

Mereka juga mendapatkan workshop mengenai pengelolaan usaha angkringan yang terstruktur dan sistematis sehingga memudahkan untuk melakukan monitoring kegiatan usaha para relawan.

Total ada 200 gerobak yang disaluran dalam tahap pertama program Angkringan Bolonemase. Gerobak angkringan itu disalurkan untuk para relawan di Jawa Tengah, Jawa Timur dan DIY.

Koordinator Nasional Relawan Bolonemase Kuat Hermawan Santosa mengatakan program pemberdayaan para kader ini disambut antusias. Langkah memberdayakan kader melalui pengembangan usaha mikro kecil menengah (UMKM) angkringan ini merupakan bukti eksistensi relawan Bolonemase yang berdampak pada masyarakat pasca Pilpres.

"Ini adalah konsolidasi kedua pasca Pilpres dan janji kami ke teman-teman semua adalah kita akan mengembangkan UMKM ke depan, salah satunya soal angkringan. Kami berharap teman-teman bisa berusaha dan mandiri, bahkan membangun teman-teman yang lain untuk bisa berusaha, tidak melulu bicara soal politik tapi pengembangan usaha di lingkungan," kata Kuat.

Kuat menyebut, hingga tahun 2029 nanti, ekosistem Angkringan Bolonemase akan tumbuh hingga 10 ribu titik di seluruh Indonesia. Hal ini tak lepas dari ciri khas angkringan yang bisa disambangi oleh siapa saja tanpa mengenal strata ekonomi dan status sosial. Sehingga Kuat optimis, program Angkringan Bolonemase akan berjalan secara masif.

Editor : Tata Rahmanta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network