Atasi KLB Polio, Pemkab Klaten Gelar Sub-PIN Serentak

Saeful Efendi
Saat Bupati Klaten, Sri Mulyani memberikan vaksin tetes kepada anak, Senin (15/1/2024). Foto: Ist/

KLATEN, iNewsBoyolali.id –  Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Klaten mencanangkan Sub Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio mulai 15 hingga 20 Januari 2024. Pencanangan imunisasi tambahan ini digelar di Balai Desa Tanjungsari, Kecamatan Manisrenggo, Senin (15/1/2024) pagi.

Hadir dalam pencanangan tersebut Bupati Klaten, Sri Mulyani dan Wakil Bupati Klaten, Yoga Hardaya serta Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah, Yunita Dyah Suminar dan kosultan imunisasi dan surveilans WHO Indonesia, Wildan Muhammad Ridho.

Kegiatan pencanangan Sub-PIN Polio ditandai dengan pemberian vaksin tetes oleh Bupati dan Wakil Bupati Klaten didampingi Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah langsung kepada anak-anak.

Sub-PIN Polio tersebut menargetkan anak berusia 0 sampai 7 tahun. Di Klaten, imunisasi ini menyasar 127.183 anak. Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Klaten, Anggit Budiarto mengatakan imunisasi ini Imunisasi dapat didapatkan masyarakat secara gratis di fasilitas layanan kesehatan seperti puskesmas, puskesmas pembantu, posyandu, satuan pendidikan seperti PAUD, TK, SD/sederajat serta pos imunisasi lainnya di bawah koordinasi.

Editor : Tata Rahmanta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network