Peragaan Busana Sambut Hari Batik Nasional di Bandara Adi Soemarmo Solo

Bowo
Peragaan busana di Bandara Adi Soemarmo Solo, Senin (2/10/2023). Foto: Ist.

SOLO, iNewsBoyolali.id  –  Peragaan busana meriahkan perayaan Hari Batik Nasional di Bandara Internasional Adi Soemarmo Solo, Senin (2/10/2023). Para model berlenggak lenggok di terminal keberangkatan bandara.

Fashion show batik menampilkan karya Rory Wardana. Para peragawan-peragawati yang berjalan di sela-sela kursi ruang tunggu, menarik perhatian para penumpang.

General Manager Bandar Udara Adi Soemarmo Erick Rofiq Nurdin berharap peragaan busana yang digelar dapat menginspirasi untuk terus membudayakan batik secara nasional.

“Dengan fashion show diharapkan lebih menarik bahwa batik merupakan budaya bangsa kita. Asli dari Indonesia,” kata Erick Rofiq Nurdin.

Terlebih di Solo dan sekitarnya banyak perajin batik, sehingga menjadi inspirasi untuk terus menggunakan pakaian batik secara nasional maupun internasional.

Sementara itu, Rory Wardana mengaku sengaja membawakan konsep batik lawasan. Dia menilai konsep lawasan motifnya memukau, seperti parang barong, lintang trenggono, dan kawung. Hanya saja, motif mulai terlupakan sehingga harus dimunculkan lagi.

“Motif lawasan dimodifikasi dengan warna-warna kekinian,” kata Rory Wardana.

Dirinya berharap kekayaan batik yang dipamerkan lewat peragaan busana mampu mendongkrak sektor pariwisata di Kota Solo dan sekitarnya.

Editor : Tata Rahmanta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network