Seorang Wanita Ditemukan Tewas Bersimbah Darah Dirumahnya

Tata Rahmanta
Untuk mengetahui penyebab kematian, korban dibawa ke rumah sakit di solo untuk dilakukan autopsy, Kamis(6/4/2023).(foto: dok. iNewsoyolali.id).

BOYOLALI, inewsboyolali.id –  Seorang wanita di Boyolali ditemukan tewas bersimbah darah di dalam dapur rumahnya, Kamis(6/4/2023), belum diketahui secara pasti penyebabnya, namun diduga kuat akibat pembunuhan.

Korban bernama jumiyem (64) merupakan warga dukuh sidosari, desa gubuk, kecamatan cepogo, boyolali. Kali pertama kejadian itu diketahui oleh, kakak iparnya sendiri yang rumahnya tidak jauh dari korban.

Informasi yang dihimpun korban diketahui tinggal di rumah seorang diri karena suami telah lama meninggal sedangkan anaknya berada di kota jakarta.

Menurut, suyati, (71) melihat adik iparnya sudah dalam kondisinya sangat mengenaskan, korban tergeletak dalam kondisi tengkurap dan bersimbah darah di rumah bagian dapur belakang.

"awalnya saya tadi mau membeli gula pasir, saya ketok pintunya diam saja. Saya terus ke belakang. Pas saya kebelakang kaget, saya langsung keluar rumah saya langsung teriak,”kata suyati, kamis(6/4/2023).

Pada pagi itu,kata dia, tidak mendengar adanya cekcok atau tanda tanda yang mencurigakan. 

"sebelumnya saya juga tak mendengar ada cekcok atau apa gitu, ya saya sangat shock dan kaget to, kejadian seperti itu," ujar dia.

Sementara itu, kasat reskrim polres boyolali, akp donna briyadi, yang berada di lokasi saat ini masih melakukan olah tkp. Terdapat pula luka di beberapa bagian tubuh, salah satunya di bagian kepala.

"sampai saat ini, dugaan masih kami dalami, pembunuhan. Cuma masih kami crosscheck dulu,"katanya.

Untuk mengetahui penyebab kematian, saat ini korban dibawa ke rumah sakit di solo untuk dilakukan autopsi. Untuk mengungkap kasus dugaan pembunuhan tersebut, polisi menerjunkan satu anjing pelacak.
 

Editor : Tata Rahmanta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network