Ratusan Umat Kristiani di Boyolali Rayakan Natal Bersama di Balai Sidang Mahesa

Tata Rahmanta
Ratusan Umat Kristiani di Kabupaten Boyolali merayakan Hari Raya Natal bersama di Balai Sidang Mahesa Kabupaten Boyolali. Sabtu (14/01/2023). (Foto: Dok. Diskominfo boyolali).

BOYOLALI, iNewsBoyolali.id –  Ratusan Umat Kristiani di Kabupaten Boyolali merayakan Hari Raya Natal bersama di Balai Sidang Mahesa Kabupaten Boyolali. Perayaan yang diikuti umat Kristiani dari jajaran Korpri, TNI, Polri, DPRD, BUMD, dan pegawai bank se-Kabupaten Boyolali, pada Sabtu (14/01/2023).

Mengambil tema " Pulanglah Mereka ke Negerinya Melalui Jalan Lain”, kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan keimanan terhadap Tuhan serta mampu meningkatkan kinerja pegawai di lingkungan Kabupaten Boyolali.

“Natal ini bisa menjadi suatu kebersamaan bagi kita, kita bisa melayani tuhan dengan baik,” ungkap Ketua Panitia kegiatan, FX Kristandyoko yang juga menjabat sebagai Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Pandanarang (RSUDPA) Kabupaten Boyolali.

Bupati Boyolali, M. Said Hidayat yang berkesempatan hadir mengucapkan selamat hari raya bagi kaum Kristiani di Kabupaten Boyolali. Bupati berpesan agar seluruh masyarakat Kabupaten Boyolali tetap menjunjung persatuan agar tetap damai dan rukun serta saling mengasihi sesama.

“Semangat membangun Kabupaten Boyolali tanpa membedakan apapun. Rasa syukur kita harus kita ungkapkan dengan menjaga nilai nilai hadir bersama menjaga persatuan dan kesatuan. Perbedaan bagian dai kebhinekaan yang harus kita jaga secara bersama, kita rawat kebhinekaan ini, sehingga akan hadir nilai nilai Pancasila yang harus kita terus kabarkan,” ungkap Bupati Boyolali.

Senada, Sesepuh Kabupaten Boyolali, Seno Kusumoarjo juga mengatakan dan menghimbau masyarakat Kabupaten Boyolali untuk selalu menjaga persatuan dan kesatuan.

“Semangat Natal terus kita jaga agar senantiasa hadir dan terjaga. Damai di bumi, damai di hati, damai di Boyolali, damai di Indonesia dan damai di dunia. Tetaplah menyayangi satu dan lainnya,” pesannya singkat.

Editor : Tata Rahmanta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network