Pupuk Subsidi di Boyolali Tersalurkan Hampir 100 Persen
Selasa, 31 Januari 2023 | 15:36 WIB
BOYOLALI, iNewsBoyolali.id – PT Pupuk Indonesia mengungkapkan bahwa penyaluran pupuk bersubsidi di Kabupaten Boyolali baik urea dan NPK mencapai 99,8 persen atau hampir 100 persen pada Tahun 2022.
Hal tersebut disampaikan Account Executive (AE) PT Pupuk Indonesia wilayah Kabupaten Boyolali, Gunawan di sela sela rapat koordinasi penyaluran pupuk bersubsidi di Gedung Semar Resto, pada Senin (30/01/2023).
“Semoga dapat dipertahankan, syukur-syukur dapat ditingkatkan lagi menjadi 100 persen pada 2023,” kata Gunawan.
Editor : Tata Rahmanta