Sebelumnya, bupati menyerahkan hadiah utama undian Bank Kulon Progo berupa satu buah Mobil Daihatsu Ayla kepada pemenang undian, Catharina Tri Subekti Widayati di Sentolo, Kulon Progo. Managemen sengaja mengantarkan hadiah utama ini ke rumah nasabah sebagai bentuk penghargaan.
Sementara pemenang, Catharina Tri Subekti mengaku tidak pernah mengira akan menjadi pemenang undian mobil. Dia sangat senang bisa mendapatkan mobil ini.
“Tahu ada undian dan sempat berdoa semoga menjadi pemenang,” katanya.
Widayati juga tidak pernah memiliki firasat atau bermimpi akan mendapatkan mobil. Untuk itulah dia sangat bersyukur bisa mendapatkan mobil.
“Rencananya akan dipakai sendiri bersama keluarga,” ujar salah satu ASN di lingkungan Pemkab Kulon Progo ini.
Editor : Tata Rahmanta
Artikel Terkait
