Kedapatan Membawa Sabu, Seorang Pemuda dibekuk Satresnarkoba Polres Boyolali

Tim iNews.id
Kedapatan membawa narkotika golongan I jenis sabu, seorang pria dibekuk Satresnarkoba Polres Boyolali di kawasan Pasar Burung Ngebong, Jumat (16/8/2024). Foto: Humas Polres Byl

BOYOLALI,iNewsBoyolali.id – Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Boyolali berhasil menangkap seorang yang kedapatan membawa narkotika  golongan I jenis sabu di kawasan Pasar Burung Ngebong, Kelurahan Siswodipuran, Kecamatan/Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, Jumat (16/8/2024) pagi.

Kapolres Boyolali AKBP Muhammad yoga melalui Kasatres Narkoba AKP Sugihantoro, saat dikonfirmasi menjelaskan, Penangkapan ini bermula dari informasi masyarakat yang diterima pada Kamis 15 Agustus 2024, sekitar pukul 22.00 WIB. bahwa kawasan sekitar Pasar Burung Ngebong,  sering dijadikan tempat transaksi narkoba, terutama pada pagi hari.

Menindaklanjuti informasi tersebut, tim Satresnarkoba Polres Boyolali segera melakukan pendalaman penyelidikan dengan melakukan pengawasan intensif di lokasi sesuai informasi.

“Kamis malam tim unit II Satresnarkoba yang tengah melakukan patroli dan monitoring pelaksanaan giat masyarakat memperingati HUT ke 79 RI di wilayah tersebut  mendapatkan informasi dari masyarakat yang mencurigai seorang pria yang berhenti dengan sepeda motornya di pinggir jalan dekat tanah kosong. Pria tersebut terlihat berjalan menuju pohon pisang di tanah kosong tersebut dan diduga mengambil sesuatu kemudian kembali ke sepeda motornya, menurut salah satu warga di sekitar pasar gebong.” Jelasnya.

Editor : Tata Rahmanta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network