Untuk jumlah Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) sebanyak 110 orang dimana masing-masing kecamatan berjumlah lima orang. Selanjutnya jumlah total Panitia Pemungutan Suara (PPS) adalah 801 orang, yaitu dari 267 desa/kelurahan masing-masing berjumlah tiga orang.
Kemudian jumlah seluruh Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) adalah 11.144 orang dimana masing-masing TPS akan ada tujuh orang KPPS yang bertugas. Dan untuk Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) di seluruh wilayah Boyolali ada 3.115 orang.
Terkait penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT), Nyuwardi mengatakan, akan dilaksanakan pada tanggal 14 sampai dengan 21 September 2024.
“Syukur-syukur nanti saat ada rekrutmen KPPS temen-temen dari Ormas ini bisa juga terlibat dalam pendaftaran KPPS.” pungkasnya.
Editor : Tata Rahmanta
Artikel Terkait