SOLO,iNewsBoyolali.id – PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Tengah (RJBT) menyabet dua penghargaan di ajang TJSL & CSR Award 2023 yang diselenggarakan BUMN Track. Penghargaan yang diraih yakni kategori platinum dan gold.
Area Manager Communication, Relations, & CSR, Brasto Galih Nugroho mengatakan, penghargaan yang diraih untuk Integrated Terminal (IT) Semarang adalah peringkat bintang lima atau platinum untuk kategori pilar ekonomi. Sedangkan Depot Pengisian Pesawat Udara (DPPU) Adi Soemarmo mendapatkan peringkat Bintang empat atau gold untuk kategori pilar ekonomi.
“Alhamdulillah kami bisa mendapatkan dua penghargaan pada ajang TJSL & CSR Award 2023 yang diselenggarakan oleh BUMN Track. Untuk IT Semarang kami mendapatkan penghargaan untuk CSR Pertamina Sahabat Nelayan. Sedangkan DPPU Adi Sumarmo untuk CSR Program Pemberdayaan Tanjung Sari Agro Culture,” kata Brasto Galih Nugroho melalui keterangan tertulis, Jumat (11/8/2023).
Editor : Tata Rahmanta
Artikel Terkait