Menurutnya, sikap ramah diperlukan dalam pelayanan. Sebab tidak semua orang sakit, disebabkan oleh penyakit. "Contoh orang tua, sebagian pasien orang tua sakit bukan karena penyakit. Namun ada juga yang disebabkan oleh faktor psikologis. Sehingga perlu sentuhan psikologis saat melayani pasien. Nah, saya lihat RSUD Salatiga sudah menerapkannya," ucapnya.
Sementara itu, Direktur RSUD Kota Salatiga Riani Isyana Pramasanthi mengatakan, dalam percepatan peningkatan mutu dan kualitas pelayanan di RSUD Kota Salatiga diperlukan peran serta penyelenggara pelayanan publik dan partisipasi dari masyarakat selaku penerima pelayanan. Peran serta masyarakat tersebut diwujudkan melalui koordinasi antara penyelenggara pelayanan dengan masyarakat sebagai pengguna layanan yang diwadahi dalam bentuk forum konsultasi publik.
"Kami juga membuka layanan aduan secara online. Aduan masyarakat secepatnya kita tanggapi dan kita tangani dalam waktu 24 jam," ujarnya.
Editor : Tata Rahmanta
Artikel Terkait