Pemkab Boyolali Bagikan BLT BBM Kepada 76.230 KPM

Tata Rahmanta
Kepala Dinsos Kabupaten Boyolali, Budi Prasetyaningsih, Selasa (20/09/2022).(Foto: Diskominfo Kabupaten Boyolali)

BOYOLALI, iNewsBoyolali.id – Melalui Dinas Sosial (Dinsos), Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boyolali sudah mulai membagikan bantuan langsung tunai bahan bakar minyak (BLT BBM) kepada 76.230 keluarga penerima manfaat (KPM) yang akan dibagikan menjadi dua tahap.

Kepala Dinsos Kabupaten Boyolali, Budi Prasetyaningsih mengatakan bahwa pihaknya telah menyalurkan BLT BMM sebanyak empat batch di tahap pertama.

“Kalau ditotal semua sampai batch V itu 76.230 KPM itu. Tapi yang batch V insyaAllah besok akan kita bagikan,” katanya saat dijumpai di ruang kerjanya, pada Selasa (20/09/2022).

Dilanjutkan olehnya, pembagian BLT BBM ini sebesar Rp 300.000 per KPM bersama dengan pembagian Bantuan Sembako senilai Rp 200.000. Sehingga jumlah yang diterima masing-masing penerima total Rp 500.000.

“Mendapatkan BLT BBM 150 x 4 tapi ini dibagikan juga dua kali, jadi hanya mendapatkan Rp 300.000 dan mendapatkan uang sembako 200.000,” ujarnya.

KPM yang menerima BLT BBM merupakan penerima yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). Sehingga telah memiliki nama dan alamat yang jelas atau By Name By Adress (BNBA). Kemudian untuk pendistribusian, Kementerian Sosial bekerja sama dengan kantor pos. Selain itu, pengambilan BLT dapat dilakukan di kantor desa serta di tempat-tempat yang telah ditunjuk dari hasil koordinasi pemerintah kecamatan, kantor pos, dan Dinsos.

Untuk mengambil BLT BBM, KPM harus membawa surat undangan pengambilan, fotokopi kartu keluarga (KK), dan fotokopi kartu tanda penduduk (KTP). Apabila berhalangan hadir untuk mengambil, pihaknya akan door to door ke KPM.

“kalau yang sakit dan lain sebagainya itu door to door. Tapi kan kemungkinan belum bisa juga atau ada yang dipanggil belum datang itu kita tunggu,” katanya.

Lebih lanjut, Dinsos Kabupaten Boyolali akan menyalurkan BLT BBM batch V pada Rabu (21/09/2022) esok dengan jumlah 11.477 KPM di balai desa, kantor kecamatan dan kantor pos yqng telah ditunjuk. Sebelumnya, pada tahap pertama batch I, Dinsos Kabupaten Boyolali telah menyalurkan bantuan ke 37.131 KPM, batch II tersalur 26.094 KPM, batch III disalurkan kepada 1.525 KPM dan batch IV tersalur ke empat KPM.

Editor : Tata Rahmanta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network