get app
inews
Aa Text
Read Next : Ratusan Warga Selo Boyolali Sampaikan Aspirasi soal Peternakan dan Pertanian

DPRD Boyolali Mulai Dibahas RAPBD Tahun Anggaran 2024

Senin, 11 September 2023 | 20:39 WIB
header img
Sidang paripurna proses penyusunan APBD Kabupaten Boyolali Tahun Anggaran 2024, Jumat (08/09/2023),(Foto: Diskominfo-Byl)

BOYOLALI, iNewsBoyolali.id – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Boyolali bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boyolali mulai menyusun Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Boyolali Tahun Anggaran 2024. Proses penyusunan dilakukan melalui sidang paripurna yang digelar pada Jumat (08/09/2023), di Ruang Rapat Paripurna S. Paryanto, SH, MH.

Sidang yang mengagendakan penyampaian nota keuangan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) APBD Kabupaten Boyolali Tahun 2024 ini dipimpin Ketua DPRD, Marsono didampingi Wakil Ketua DPRD Kabupaten Boyolali, Fuadi, Eko Mujiono dan Muslimin serta dihadiri secara langsung oleh Bupati Boyolali, M. Said Hidayat dan Wakil Bupati (Wabup) Boyolali, Wahyu Irawan. Pada kesempatan tersebut, Ranperda APBD Kabupaten Boyolali Tahun 2024 disampaikan Bupati Said.

“Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Boyolali Tahun Anggaran 2024 diarahkan untuk menyelesaikan prioritas-prioritas daerah sesuai dengan Visi dan Misi Bupati dan Wakil Bupati Boyolali pada tahun terakhir Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) periode 2021-2026, yang selanjutnya dijabarkan dalam Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2024," kata Bupati Said.

Editor : Tata Rahmanta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut