BOYOLALI, iNewsBoyolali.id – Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia dan Pengibaran Bendera Merah Putih dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Ke-78 Republik Indonesia di Kabupaten Boyolali berlangsung khidmat dan meriah.
Agenda rutin tahunan ini digelar pada Kamis (17/08/2023) bertempat di Alun-alun Kidul Kabupaten Boyolali dengan inspektur upacara Bupati Boyolali, M. Said Hidayat. Peserta upacara dari jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Boyolali mengenakan pakaian kejawen jangkep yang semakin menambah semarak gelaran upacara.
Pada kesempatan tersebut, upacara yang juga dihadiri jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Boyolali, anggota TNI dan Polri, anggota DPRD, unsur pelajar dan purnawirawan serta para pejuang veteran. Upacara tersebut dilaksanakan tepat pada pukul 09.00 WIB.
Dalam peringatan dengan tema Terus Melaju Untuk Indonesia Maju ini, juga dikibarkan bendera merah putih oleh Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Boyolali yang terbagi dalam tiga kelompok, yakni kelompok 17, 8 dan 45 yang menggambarkan tanggal kemerdekaan negara Indonesia.
Ditemui usai upacara, Bupati Boyolali, M. Said Hidayat mengatakan bahwa pembangunan di Kabupaten Boyolali harus diteruskan yang bertujuan untuk menurunkan kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Bupati terus menggaungkan semangat membangun dengan Boyolali Metal Untuk Kita Melangkah Bersama, Menata Bersama, Penuh Totalitas itulah semangat membangun dengan didasari nilai nilai Pancasila yang terus menerus kita gaungkan di Boyolali ini. Dengan semangat kegotongroyongan yang terus kita hadirkan. Itulah upaya percepatan pembangunan di Kabupaten Boyolali,” kata Bupati Said.
Usai upacara, rombongan melanjutkan agenda kegiatan di Taman Makam Pahlawan Ratna Negara Kabupaten Boyolali. Rombongan melakukan ziarah kenegaraan sebagai bentuk penghormatan bagi para pahlawan dan pejuang yang telah mengorbankan jiwa, raga dan segalanya untuk memerdekakan Indonesia.
Kapolres Boyolali, AKBP AKBP Petrus Parningotan Silalahi menjadi inspektur upacara ziarah dan memimpin jalannya tabur bunga di atas pusara makam para pahlawan kusuma bangsa.
Editor : Tata Rahmanta