get app
inews
Aa Text
Read Next : Tolak Pindah ke Pasar Baru, Ratusan Pedagang Pasar Nogosari Boyolali Gelar Aksi

Boyolali Bangun Pasar Ikan Dengan Anggaran 1,6 M

Selasa, 16 Mei 2023 | 21:56 WIB
header img
Tahap Pembangunan Pasar Ikan Bersih di lokasi eks Lapangan Sunggingan Boyolali mulai dibangun. Selasa (16/05/2023). (Foto: dok. Diskominfo Byl).

BOYOLALI, iNewsBoyolali.id –  Kabupaten Boyolali Tidak lama lagi akan segera memiliki pasar ikan, lengkap dengan berbagai kuliner yang berbahan baku serba ikan. Tahap Pembangunan Pasar Ikan Bersih Kabupaten Boyolali ini telah dimulai pada 26 April 2023 yang lalu, dengan menempati eks Lapangan Sunggingan atau tepatnya di timur Pasar Sunggingan di Kecamatan Boyolali.

Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakkan) Kabupaten Boyolali, Lusia Dyah Suciati mengatakan bahwa pembangunan Pasar Ikan Bersih Kabupaten Boyolali dimulai pada 26 April 2023 hingga 22 September 2023 mendatang. Dengan menggunakan anggaran Rp 1,6 Miliar yang berasal dari anggaran Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia, bangunan ini akan dibangun dua lantai.

“Dibangun pasar ikan segar, nanti ada dua lantai. Lantai satu pasar ikan segar kios pasar ikan segar. Lantai dua nanti untuk kuliner berbahan baku ikan juga,” katanya saat ditemui pada Selasa (16/05/2023) di lokasi pembangunan Pasar Ikan Bersih Kabupaten Boyolali.

Editor : Tata Rahmanta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut