BOYOLALI,iNewsBoyolali.id – Suasana meriah tampak di depan Sanggar Sedulur Keluarga Wartoyo Langgeng (SKWL) Nusantara, di Desa Tegalgiri Kecamatan Nogosari, Kabupaten Boyolali, Kamis (7/11/2025).
Ratusan siswa dari Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah (MIM) Grinting dan sejumlah Taman Kanak-Kanak (TK) bersemangat mengikuti lomba mewarnai tokoh wayang dalam rangka memperingati Hari Wayang Nasional.
Sebanyak 230 anak tampak antusias mewarnai gambar tokoh Punokawan — Semar, Gareng, Petruk, dan Bagong. Kegiatan yang diinisiasi oleh Sanggar SKWL Nusantara ini menjadi sarana edukatif untuk mengenalkan budaya wayang sejak dini.
Sebelum lomba dimulai, para peserta dihibur dengan penampilan badut yang mengenalkan tokoh-tokoh wayang secara interaktif. Tawa riang anak-anak pun pecah saat panitia membagikan lembar bergambar wayang yang akan diwarnai. Dengan penuh semangat, mereka mulai mewarnai menggunakan pensil warna dan spidol selama 30 menit.
Salah satu peserta, Kondang, mengaku senang bisa ikut serta dalam kegiatan tersebut.
“Saya senang sekali ikut lomba ini, jadi bisa tahu siapa itu Semar dan teman-temannya,” ujarnya polos.
Panitia pelaksana, Ki Gondo Wartoyo, mengatakan bahwa lomba ini tidak sekadar ajang kreativitas, tetapi juga upaya melestarikan budaya wayang kepada generasi muda.
“Melalui lomba mewarnai ini kami ingin menanamkan kecintaan terhadap budaya wayang sejak dini. Harapannya anak-anak tidak hanya tahu bentuk wayang, tapi juga makna dan filosofi di baliknya,” ungkapnya.
Selain menjadi ajang edukatif, kegiatan ini juga dimeriahkan dengan berbagai hadiah menarik bagi peserta terbaik. Panitia berharap, kegiatan serupa dapat terus digelar setiap tahun sebagai bentuk pelestarian budaya nusantara.
Editor : Tata Rahmanta
Artikel Terkait
