BOYOLALI, iNewsBoyolali.id – Balai Pelestarian Kebudayaan (BPK) Wilayah X Jateng-DIY melakukan survei potensi arkeologi di situs Candi Tampir, Kecamatan Musuk, Kabupaten Boyolali. Penelitian tersebut akan dilakukan selama dua hari, Rabu-Kamis (24-25/7/2024).
Penelitian diawali dengan membersihkan rumput yang menutupi situs serta meratakan tanah yang bergelombang agar tidak menggangu alat GPR yang digunakan untuk mencari informasi arkeologi guna mendukung temuan sebelumnya.
Ditemui di sela-sela penelitian, Pamong Budaya Ahli Muda Bidang Pemugaran, Muhammad Junawan, mengatakan bahwa kami bersama teman-teman melakukan survei potensi arkeologi di Situs Candi Tampir dari hasil inventarisasi beberapa tahun lalu.
“Ya, memang ditemukan sejumlah komponen candi komponen atap, berupa bagian kemuncak candi, lingga patok, dan beberapa komponen batu yang biasanya ditemukan atau dijumpai dalam bangunan candi tapi belum bisa diidentifikasi ada tubuh candi,” katanya, Rabu (24/7/2024).
Editor : Tata Rahmanta
Artikel Terkait