“Program Lokovasia menghasilkan empat rumusan konsep. Pertama media stimulasi penjaringan, pemetaan, serta pengembangan minat, bakat, dan kompetensi generasi muda Indonesia dalam spirit gerakan pelestarian hingga pengembangan musik tradisi Indonesia,” kata Setyawan Jayantoro usai sosialisasi dan opening program Lokovasia 2023 di Kota Solo, Senin (21/8/2023).
Konsep kedua diarahkan sebagai lokomotif pergerakan konservasi musik tradisi dalam implementasi kritis dan progresif. Arus pergerakannya didasarkan pada perspektif yang komprehensif serta semangat kreasi yang inovatif.
Lokakarya sebagai dasar pergerakan program ini harus mampu melahirkan ide, ekspresi, maupun langkah-langkah baru dalam memahami eksistensi musik tradisi, sehingga dapat terus berorientasi pada pelestarian dan perkembangan yang dinamis.
Editor : Tata Rahmanta
Artikel Terkait