“Projek-D tahun ini sangat seru, selain tambah line up artisnya, tata panggung, lighting, dan soundnya sangat bagus. Selain itu, dua panggung outdoor ini jadi konsep yang pecah, jadi penonton tidak perlu nunggu lama liat persiapan band yang akan tampil tapi tinggal pindah ke panggung lain untuk liat penampil lainnya”, ujar Faiz, salah satu mahasiswa di Solo.
Sementara itu, kemeriahan perhelatan IIMS Motobike Show & Music diawali dengan kegiatan riding bersama teman-teman komunitas motor listrik Jawa Tengah, dari Solo Raya menuju De Tjolomadoe, bertajuk EV Culture Trip to Music Festival. Kegiatan ini merupakan salah satu gerakan untuk mendukung penggunaan energi yang berkelanjutan.
Kegiatan ini didukung oleh Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo yang diwakili oleh Plh. Asisten Ekonomi Pembangunan Provinsi Jawa Tengah, Dadang Somantri.
Editor : Tata Rahmanta
Artikel Terkait