Rayakan HUT ke-5, SMA Pradita Dirgantara Gelar Konser Langit Benderang di Stadion Manahan

Tata Rahmanta
SMA Pradita Dirgantara Solo di Boyolali (SMA PD) menggelar Konser Musik Langit Benderang di stadion Manahan, Solo, Sabtu (8/7/2023).(Foto: dok. Humas SMA PD).

SURAKARTA, iNewsBoyolali.id –  SMA Pradita Dirgantara Solo di Boyolali (SMA PD) menggelar Konser Musik Langit Benderang di stadion Manahan, Solo, Sabtu (8/7/2023). Konser bertajuk Langit Benderang ini adalah bagian dari Carnival Education, Arts, and Culture (CEAC) yang digelar sejak Mei 2023 untuk memperingati Dies Natalis SMA PD ke-5 setiap 11 Juli.

Konser bertajuk “Langit Benderang” ini mengandung makna bahwa selama 5 tahun perjalanan, SMA PD membuktikan diri sebagai institusi pendidikan yang menghasilkan siswa-siswa didik berprestasi. Terbukti, pada 2021, SMA PD mendapat Rekor MURI sebagai satu-satunya sekolah menengah atas (SMA) yang meloloskan alumni perdana terbanyak diterima di perguruan tinggi negeri melalui UTBK.

Berlanjut di 2022, SMA PD ditetapkan sebagai sekolah SMA terbaik peringkat 3 nasional menurut Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) dan peringkat 1 se-Jawa Tengah. Terbaru, pada Juni 2023 lalu, 87,50 persen siswa kelas 12 SMA PD lolos jalur UTBK SNBT dan tersebar di 14 perguruan tinggi negeri di seluruh Indonesia.



Editor : Tata Rahmanta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network