get app
inews
Aa Text
Read Next : Enam Tahun Putus, Jembatan Krobokan Boyolali Akhirnya Siap Dibangun Lagi

Kolaborasi Level Up! BPBD Boyolali dan 45 Pegiat Bikin Budaya Sadar Bencana

Sabtu, 08 November 2025 | 14:15 WIB
header img
BPBD Kabupaten Boyolali resmi mengukuhkan FPRB masa bakti 2025–2028di Aula Pusdalops BPBD Boyolali, Jumat (7/11/2025). Foto: Dok. Humas BPBD Boyolali

Forum FPRB Boyolali menjadi wadah kemitraan permanen yang terdiri dari unsur pemerintah, akademisi, dunia usaha, masyarakat, dan media. Forum ini diharapkan dapat memperkuat rencana aksi pengurangan risiko bencana yang menyeluruh dan terpadu, sebagaimana diamanatkan dalam Peraturan Pemerintah Nomor 21 Tahun 2008 tentang Penyelenggaraan Penanggulangan Bencana.

Sementara itu, Kepala Pelaksana Harian BPBD Boyolali, Suratno, menambahkan bahwa sinergi lintas sektor menjadi kunci dalam membangun budaya sadar bencana di masyarakat.

“Kolaborasi ini bukan hanya meningkatkan kesiapsiagaan, tetapi juga memperkuat nilai-nilai kemanusiaan dalam menghadapi ancaman bencana,” ujarnya.

Dengan terbentuknya FPRB Boyolali 2025–2028, diharapkan masyarakat semakin tangguh dan mampu beradaptasi terhadap berbagai potensi bencana di wilayah Kabupaten Boyolali.

Editor : Tata Rahmanta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut