get app
inews
Aa Text
Read Next : Hasil Survey Proximity Indonesia Pasangan Agus - Fajar Lebih Unggul dari Marsono - Saifulhaq

Rapat Paripurna, Tiga Fraksi Sampaikan Pandangan Umum Ranperda Pertanggungjawaban APBD 2023

Senin, 03 Juni 2024 | 21:49 WIB
header img
Rapat Paripurna penyampaian pandangan umum Ranperda Pertanggungjawaban APBD 2023, Senin (03/06/2024).Foto: Dok. Humas Pemkab-Byl.

BOYOLALI, iNewsBoyolali.id –  Tiga fraksi yang ada di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Boyolali yakni Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Fraksi Karya Bangsa dan Fraksi Indonesia Adil Sejahtera menyampaikan pandangan masing masing pada rapat paripurna yang digelar di Ruang Rapat Paripurna S. Paryanto, SH, MH. pada Senin (03/06/2024).

Agenda rapat dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Boyolali, Marsono serta dihadairi oleh Bupati Boyolali, M. Said Hidayat dan Wakil Bupati (Wabup) Boyolali, Wahyu Irawan.

Pandangan Fraksi PDIP yang disampaikan oleh Joko Maryanto mengungkapkan bahwa pihaknya menyambut baik capaian dari target Pendapatan dan Realisasi Pendapatan pada APBD Tahun anggaran 2023. Hal tersebut terlihat dari Realisasi Pendapatan Daerah yang diperoleh selama Tahun Anggaran 2023 terealisasi Rp 2.444.305.229.951 naik sebesar Rp 43.832.416.951 atau sebesar 101,83 persen dari anggaran pendapatan setelah perubahan sebesar Rp2.400.472.813.000.

Editor : Tata Rahmanta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut