get app
inews
Aa Text
Read Next : Pria Paruh Baya di Klaten Curi Parfum Terekam CCTV Minimarket

Viral, Seorang Wanita di Boyolali Curi Dompet yang Tertinggal di Sepeda Motor Saat Parkir

Jum'at, 19 April 2024 | 13:21 WIB
header img
Anak panah menunjukkan saat pelaku mengambil dompet yang tertinggal di sepeda motor saat di parkir di depan toko, Selasa(16/04/2024).(Foto: Tangkapan layar)

BOYOLALI, iNewsBoyolali.id –  Seorang wanita nekat mencuri dompet yang tertinggal di motor saat ditinggal pemiliknya belanja di salah satu toko di Desa Salakan, Kecamatan Teras, Boyolali, pada hari Selasa(16/04/2024) yang lalu. Aksi tersebut viral setelah korban menyebarkan video CCTV ke media sosial.

Pada rekaman cctv yang memperlihatkan seorang wanita dengan mengenakan kerudung dan mondar mandir,lalu mengambil sebuah dompet yang tertinggal disepada motor,setelah mendapatkan dompet, wanita tersebut lalu pergi dengan mengendarai sepeda motor.

Menurut karyawan toko, Muhammad Syafei mengatakan, aksi tersebut terjadi pada hari Selasa 16 April 2024, antara pukul 16.00 hingga 17.00 lalu. kejadian diketahui saat salah satu pengunjung toko menanyakan rekaman CCTV dan mengaku kehilangan dompet yang tertinggal di sepeda motornya saat berbelanja, setelah dicek ternyata benar dompetnya raib diambil seorang perempuan yang tadinya juga berbelanja di toko tersebut.

“Kejadiannya itu saat waktu pulang dari pabrik ada pengunjung belanja di sini dan dompet lupa dibawa masuk setelah itu mbak nanya ke saya, ada CCTV tidak dan setelah di cek ternyata benar dompet telah diambil pengunjung lainnya,” katanya.

Ia menambahkan, dompet tersebut berisikan surat surat penting dan dimohon yang mengambil segera mengembalikan kepada pemilik atau ke toko.

“Katanya isinya cuma SIM,KTP dan kartu ATM serta surat surat lainnya,”ucapnya.

Sebelum dilaporkan ke pihak berwajib, korban dan karyawan toko berharap pelaku yang mengambil dompet tersebut segera mengembalikan ke pemilik atau dititipkan ke pihak toko karena dompet tersebut berisi surat surat penting.

Editor : Tata Rahmanta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut