get app
inews
Aa Text
Read Next : Tiga Jemaah Haji Asal Boyolali Meninggal di Tanah Suci

805 Calon Jemaah Haji Boyolali Ikuti Manasik Haji

Selasa, 09 Mei 2023 | 14:24 WIB
header img
Ratusan calon Jemaah Haji Kabupaten Boyolali Tahun 2023 mengikuti Bimbingan Manasik Haji di Gedung IPHI Kabupaten Boyolali, Selasa (9/5/2023).(Foto: dok.Diskominfo Byl).

BOYOLALI, iNewsBoyolali.id –  Ratusan calon Jemaah Haji Reguler Kabupaten Boyolali Jawa Tengah Tahun 2023 mengikuti Bimbingan Manasik Haji yang digelar Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Boyolali di Gedung IPHI Kabupaten Boyolali selama dua hari yakni Selasa dan Rabu (09-10/05/2023).

Kepala Seksi Pemberangkatan Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Boyolali, Sauman mengungkapkan bahwa kegiatan tersebut digelar dengan tujuan untuk memberikan pemahaman dan pengetahuan tentang tata cara pelaksanaan ibadah haji secara benar dan sesuai dengan syariat Islam.

“Materi kebijakan pemerintah arab saudi tentang penyelenggaraan haji, kebijakan pemerintah republik indonesia tentang penyelenggaraan haji, pelayanan kesehatan, manasik haji lansia, alur perjalanan ibadah haji dan umroh,” katanya.

Dijelaskan lebih lanjut, pada tahun 2023 ini jumlah jemaah haji yang beraal dari Kabupaten Boyolali sebanyak 805 jemaah. Jumlah tersebut terdiri dari 762 jemaah yang telah melakukan konfirmasi pelunasan dan 43 jemaah cadangan yang sudah melakukan konfirmasi pelunasan sebelum tanggal 5 Mei 2023.

“Jemaah haji lansia yang berusia di atas 65 tahun berjumlah 349 jemaah, jemaah tertua berusia 96 tahun dan termuda berusia 23 tahun. Sedangkan menurut jenis kelamin laki laki sebanyak 387, dan perempuan sebanyak 418,” imbuhnya.

Salah satu jemaah asal Kecamatan Ngemplak, Juwandi mengaku bersyukur dapat berangkat haji pada tahun ini. Berbagai persiapan sudah dia lakukan sejak beberapa tahun terakhir untuk dapat berangkat haji.

“Persiapan masalah kesehatan harus dikontrol terus menerus. Daftar dari 2011 Desember. Kita alhamdulillah. Nabung sejak belum pensiun. Lima kali manasik,” ungkapnya.

Sebagai tambahan informasi, manasik haji ini dilakukan dalam dua tahap. Tahap pertama pada tingkat kabupaten yang digelar selama dua hari yakni Selasa-Rabu (09-10/05/2023) dan tahap kedua pada tingkat kecamatan yang akan digelar selama enam hari mulai dari Kamis hingga Rabu (11-17/05/2023).

Editor : Tata Rahmanta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut