get app
inews
Aa Read Next : Apresiasi Kepada Nasabah PT BPR BKK Boyolali Gelar Gebyar Undian

BUMD PT Aneka Karya Boyolali Buka Bengkel Kendaraan Roda Empat

Senin, 19 Desember 2022 | 22:17 WIB
header img
BUMD PT Aneka Karya Kabupaten Boyolali, kerjasama dengan PT. Solo Abadi Teknik membuka Bengkel Solo Abadi Teknik (SAT), Senin (19/12/2022),(Foto: iNewsBoyolali.id)

BOYOLALI, iNewsBoyolali.id – Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) PT Aneka Karya Kabupaten Boyolali, kerjasama dengan PT. Solo Abadi Teknik yang berada di bawah naungan PT. SHA Solo Group hari ini Senin (19/12/2022) membuka Bengkel Solo Abadi Teknik (SAT). Bengkel khusus kendaraan roda empat tersebut terletak di jalan Solo Semarang tepatnya depan Pom Bensin Teras.

Aris Suryanto Komisaris PT. SHA Solo Group, menjelaskan, Pada awalnya bengkel tersebut hanya melayani armada besar. Namun saat ini siap melayani untuk armada multi jenis hingga armada dengan spesifikasi elektrikal karena bengkel ini telah dilengkapi peralatan berstandar modern yang didatangkan dari Eropa dan Jepang.

“Ini sebagai upaya kami untuk transformasi kepada banyak tenaga kerja kita yang asli dari Boyolali, terutama nanti kedepannya adalah untuk fokus kepada pekerjaan painting dan pekerjaan cat dimana kami kembangkan dengan standar peralatan dari Jerman yang kami datangkan.” jelasnya.

Pihaknya berharap, dengan dibukanya bengkel SAT di Boyolali kedepan bisa meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan banyak menciptakan lapangan pekerjaan bagi masyarakat Boyolali.

“Apa yang sudah kita jalankan selama ini bisa mem-back up terhadap servis ataupun perbaikan armada-armada khususnya di Pemda Boyolali dan PT. Pertamina.” ujarnya.

Sementara Bupati M. Said Hidayat berharap dengan terbangunnya kerjasama ini perbaikan kendaraan dapat tertangani di Kabupaten Boyolali sendiri, sehingga dapat melayani perbaikan kendaraan bagi seluruh masyarakat khususnya OPD-OPD yang akan menservis kendaraan dinasnya.

“Semoga kerjasama ini dapat terbangun dalam kurun waktu yang panjang, sehingga dapat memberikan kemanfaatan bagi Kabupaten Boyolali dan tentunya bagi pengusaha yang menginvestasikan investasinya untuk di Kabupaten Boyolali.” harapnya.

Editor : Tata Rahmanta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut