Cabub Boyolali Agus Irawan Reuni Bersama Teman SMA

Tim iNews.id
Agus Irawan foto bersama teman-teman SMA, saat reuni di Caffe & Resto Omah Perahu, Sabtu (14/9/2024). Foto: Ist/

BOYOLALI – Alumni SMA Negeri 1 Ngemplak, Kabupaten Boyolali lulusan tahun 2002 menggelar reuni di Caffe & Resto Omah Perahu Desa Sobokerto, Kecamatan Ngemplak, Kabupaten Boyolali, Sabtu (14/9/2024). Mereka bertemu melepas kangen seangkatan bersama Agus Irawan, bakal calon bupati Boyolali, yang merupakan alumnus SMAN 1 Ngemplak.

Pertemuan alumnus yang dihadiri lebih dari 50 orang. Selain melepas kangen seangkatan, para alumnus SMAN 1 Ngemplak ini juga memberikan dukungan moril kepada Agus Irawan yang kini sedang maju berkontestasi dalam pemilihan kepala daerah (pilkada) Boyolali 2024. Bagi mereka yang satu angkatan terketuk hatinya saling bergandengan tangan mendukung salah satu alumni maju sebagai bupati Boyolali.

”Ini dia calon bupati kita,” kata serempak para alumni ketika Agus Irawan datang. ”Bagaimana kabarnya teman-teman? Sehat semua kan?,” kata Agus Irawan menyapa teman-teman seangkatannya.

Situasinya ketika bertemu penuh dengan kehangatan. Mereka satu persatu menyalami Agus Irawan dan kemudian kembali duduk di kursi masing-masing. Di hadapan teman-teman sealumni, Agus Irawan menyampaikan selamat datang atas kedatangan teman-temannya. ”Terima kasih kedatanganya,” katanya.

Lantas bagaimana sosok Agus Irawan di mata teman-teman seangkatannya?  Fakhrudin, salah satu teman seangkatan menjelaskan bahwa dia dan Agus Irawan merupakan  alumni SMAN 1 Ngemplak lulusan 2002. ”Mas Agus itu ketika sekolah gampang bergaul sehingga banyak temannya,” tuturnya.

Ketika sekolah, Agus dinilai menghargai teman-teman, sehingga mudah begaul. Agus tidak pandang teman, semua diajak berteman. ”Adik kelasnya pun juga diajak berteman,” papar Fakhrudin.

Kriswanto, teman lainnya mengatakan, Agus adalah sosok yang humoris dam setiakawan. Ketika di sekolah banyak hal-hal positif yang dilakukan. ”Orangnya itu humoris Mas, jadi setiap hari membuat suasana sekolah menarik dan semarak. Mas Agus sosok yang ramah dan hambel, kenal dengan siapa saja di sekolah. Menghormati semua teman-temannya,” tuturnya.

Sementara itu, Susilowati, teman Agus Irawan satu kelas menuturkan, orangnya itu dekat dengan teman-teman. Saking akrabnya, Susilowati dan dua teman lainnya sering pergi berempat bersama Agus Irawan. ”Kadang main ke Tlatar, ke Janti, selalu diajak,” jelas dia.

Di mata Susilowati, Agus Irawan adalah siswa biasa saja, tapi ketika mendengar maju bupati Boyolali, teman-temannya siap mendukung. ”Banyak hal-hal yang spesial dari Mas Agus ini. Semoga dari hal yang spesial selama ini dilakukan bisa diaplikasikan ketika menjadi bupati nanti,” harapnya.

Editor : Tata Rahmanta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network