Rumah Berisi Tabung Gas di Boyolali terbakar, 3 Mobil Turut Dilalap Api

Tata Rahmanta
Kebakaran rumah terjadi di Dukuh Jaragan, Kecamatan Wonosegoro, Kabupaten Boyolali. Selasa (30/8/2022). (Foto: humas polres boyolali.

BOYOLALI, iNewsBoyolali.id – Kebakaran rumah terjadi di Dukuh Jaragan, Kecamatan Wonosegoro, Kabupaten Boyolali. Api yang berkobar hebat menimbulkan suara ledakan karena di dalam rumah terdapat sejumlah tabung gas. 

Kebakaran di rumah Nurkholis, terjadi Selasa (30/8/2022) malam sekitar pukul 20.30 WIB. Sebelum kejadian, korban setelah selesai salat kemudian ke belakang rumah yang menjadi tempat penyimpanan gas. 

api pertama kali dilihat korban, Pada saat membuka pintu rumah bagian belakang, melihat ada percikan api yang berasal dari kabel listrik di atas tumpukan tabung gas elpiji 3 kilogram.  Api selanjutnya merambat ke kardus penutup tabung gas, dan beberapa saat kemudian, terjadi ledakan dari tabung gas elpiji tersebut. 

Nurcholis bersama istri dan kedua anaknya segera keluar rumah untuk mengamankan diri. Sesaat kemudian, disusul ledakan beberapa kali sehingga merambat ke dapur rumah dan membakar tiga mobil yang ada di lokasi itu.

“Api baru bisa dikendalikan setelah datang bantuan pemadam kebakaran dari Kecamatan Klego dan Boyolali,” kata Kasi Humas Polres Boyolali, AKP Dalmadi, Rabu (31/8/2022). Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Namun, korban mengalami kerugian material ratusan juta rupiah. 
 



Editor : Tata Rahmanta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network