get app
inews
Aa Text
Read Next : Polres Boyolali dan Jajaran Bhayangkari bagikan 700 Paket Takjil di RSUD Pandan Arang

Bulan Ramadan, Polres Boyolali Gelar Shalat Berjamaah dan Tadarus di Masjid

Senin, 03 Maret 2025 | 21:22 WIB
header img
Anggota Polres Boyolali penuh khidmat mengikuti rangkaian kegiatan keagamaan di bulan suci Ramadan 1446 H di Masjid Al Ikhlas. Minggu (2/3/2025).Foto: Ist/

BOYOLALI, iNewsBoyolali.id – Dalam rangka menyemarakkan ibadah di bulan suci Ramadan 1446 H, Polres Boyolali menggelar rangkaian kegiatan keagamaan yang diikuti dengan antusias oleh para anggotanya di Masjid Al Ikhlas Polres Boyolali pada Minggu (2/3/2025) malam.

Kegiatan dimulai pukul 18.45 WIB dengan pelaksanaan shalat Isya' berjamaah, dilanjutkan shalat Tarawih dan Witir. Usai menunaikan shalat, acara diteruskan dengan tausiyah yang mengangkat nilai-nilai spiritual serta pentingnya menjaga kebersamaan dan kekompakan dalam menjalankan tugas sebagai anggota kepolisian. Setelah itu, kegiatan dilanjutkan dengan tadarus Al Qur’an, memperdalam pemahaman kitab suci dan mempererat ukhuwah Islamiyah di antara personel Polres Boyolali.

Kapolres AKBP Rosyid Hartanto menyampaikan apresiasinya atas semangat para anggota dalam mengikuti kegiatan ibadah ini. “Kegiatan ini bukan hanya menjadi sarana memperkuat iman, tetapi juga mempererat kekompakan dan kebersamaan di lingkungan Polres Boyolali. Dengan semangat Ramadan, saya berharap nilai-nilai ketakwaan ini terus terjaga dan tercermin dalam pelaksanaan tugas sehari-hari,” ujar Kapolres.

Lebih lanjut, ia menekankan pentingnya membangun solidaritas melalui kegiatan keagamaan. “Dengan adanya shalat berjamaah dan tadarus ini, kita belajar untuk lebih sabar, disiplin, dan saling mendukung. Ini sangat penting untuk menciptakan suasana kerja yang harmonis dan penuh semangat pengabdian,” tambahnya.

Rangkaian kegiatan ini berjalan dengan lancar dan penuh kekhusyukan. Para peserta merasa mendapat pencerahan spiritual yang diharapkan membawa dampak positif, baik dalam kehidupan pribadi maupun profesional mereka sebagai pelayan masyarakat.

Polres Boyolali berkomitmen untuk terus menggelar kegiatan-kegiatan keagamaan serupa selama bulan Ramadan, sebagai wujud pembinaan mental dan spiritual bagi anggotanya. Dengan semangat kebersamaan dan ketakwaan, diharapkan mereka dapat semakin optimal dalam menjalankan tugas menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Boyolali.

Editor : Tata Rahmanta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut